Pato Jadi Patokan Masa Depan Milan
Minggu, 27 September 2009
, Posted by Qym at 9/27/2009 01:04:00 PM
Pato Jadi Patokan Masa Depan Milan
Pelatih Milan menganggap kontrak baru striker andalannya sebagai pertanda baik bagi timnya.
27 Sep 2009 18:39:03
Alexandre Pato - Milan (Grazia Neri)
Hal-Hal Terkait
Tim
Pemain
Bos AC Milan Leonardo mengungkapkan kontrak baru lima tahun yang telah disetujui oleh Alexandre Pato sebagai tanda bagus bagi masa depan klub Serie A Italia itu.
"Pato adalah pemain sangat penting bagi tim, ia baru 20 tahun dan punya masa depan karir yang cerah," kata Leonardo seperti dikutip Reuters.
Leonardo menganggap, "Kontrak barunya adalah tanda bagus bagi kelangsungan Milan, menunjukkan hasrat berpikir untuk masa depan. Ia menjadi incaran banyak klub, jadi ini salah satu kepastian bagi kami."
Pato, yang sempat dikaitkan dengan Chelsea pada liburan musim, menunjukkan kehebatannya pada awal musim ini saat memborong dua gol Milan ke gawang Siena, tetapi selanjutnya gagal tampil maksimal, tak ubahnya seperti prestasi Milan belakangan ini.
"Penampilan Pato tak jadi masalah. Kami hanya harus memberikan kondisi yang lebih baik baginya untuk membuatnya menunjukkan bakatnya. Kami naik turun, tetapi dasar dari tim ini hebat. Rentetan hasil bagus akan membuat kami berkembang, dan saya yakin ini akan terjadi," janji Leonardo.
Currently have 0 komentar: